Tentang Kami
Sejarah
Bermula dari UD. Kasau Nandar pada tahun 1974.
Strategi yang kami gunakan telah membuat perusahaan kami menjadi Penyedia Material Batu termurah di Balikpapan.
PT KASAU GROUP (PERSERO), bermula dari sebuah usaha dagang bernama UD. Kasau Nandar yang dikelola oleh (Alm) H. Kasau Nandar pada tahun 1974. UD. Kasau Nandar merupakan sebuah usaha dagang yang bergerak di bidang, perdagangan bahan bangunan, material kayu dan lain-lain. Pada tahun 2000, usaha dagang ini beralih nama menjadi CV. Kasau Sinar Sejahtera Abadi dan dikelola oleh putri sulung (Alm) H. Kasau Nandar, yakni Hj. Fadlun Kasau. Pada 04 April 2007, perubahan status perusahaan dari Commanditer Vennootschap (CV) Sinar Sejahtera Abadi menjadi Perseroan Terbatas (PT) Kasau Sinar Sejahtera Abadi kembali terjadi, sesuai akta No. 02 yang dibuat oleh Notaris Siti Rahayu, SH.
Awal tahun 2008, perusahaan ini mengembangkan bisnisnya dengan membuka (2) dua perusahaan sekaligus yakni PT. Kasau Sinar Multi Jasa dan PT. Kasau Sinar Samudera. Ketiga perusahaan ini pun bernaung dalam satu group dengan legalitas nama PT KASAU GROUP.
PT. Kasau Sinar Multi Jasa Semakin berkembangnya dunia pertambangan dan banyaknya permintaan dan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan,perusahaan (Kasau Group) kembali mengembangkan bisnisnya dengan membuka anak perusahaan yakni PT.Kasau Sinar Multi Jasa yang bergerak dibidang penyedia Jasa bongkaran didarat,jasa Ship to Ship dan jasa Perusahaan Bongkar muat,dengan demikian akan mempermudah pelanggan didalam pengorderan material mulai dari penyadiaan Material,transportasi pengangkutan sampai dengan jasa pembongkaran material .PT. Kasau Sinar Multi Jasa merupakan perusahaan yang mengkhususkan diri dalam layanan bongkar muat material yang efisien dan handal. Dengan pengalaman bertahun-tahun, kami telah membangun reputasi sebagai mitra terpercaya dalam penanganan material di berbagai sektor industri.Kami bertujuan untuk memberikan solusi bongkar muat material yang inovatif, aman, dan efisien, dengan memenuhi kebutuhan unik setiap klien kami. Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman kerja yang profesional, membangun hubungan jangka panjang, dan mencapai keunggulan dalam segala aspek bisnis kami.
Secara keseluruhan PT. Kasau Sinar Samudera,PT. Kasau Sinar Sejahtera Abadi dan PT. Kasau Sinar Multi Jasa sangat mengerti akan kesempatan dalam berkompetisi secara vertikal skala ekonomi prioritas. Dan menembus sistem operasi upstream dan downstream perusahaan kami telah sanggup menjamin produk dan jasa yang berkualitas di setiap bidang industri dari proyek-proyek pemerintah hingga swasta.
Perkembangan secara vertikal tetap memperhatikan keamanan material dan memudahkan pelanggan untuk memesan produk-produk secara berkelanjutan dengan harga stabil , tanpa terengaruh oleh fluktuasi dalam penyaluran dan permintaan jangka panjang.
Hal tersebut dapat terjadi karena kami selalu memprioritaskan produk-produk spesifik yang dibutuhkan oleh konsumen serta tetap menjaga kualitas dan kuantitas produk.
Lingkup perusahaan membuat kami mempunyai armada Kapal sendiri dan mampu menawarkan dengan harga yang lebih rendah dibandingkan kompetitor kami. Dengan kapasitas produksi Material yang lebih dari 30 ribu ton dan Stock file dengan kemampuan daya tampung lebih dari 5.000 ton. Hingga kami dapat menekan biaya Operasional yang mampu berkompetisi di wilayah Balikpapan.
Sasaran penjualan material secara terus menerus melakukan perluasan wilayah sebagai pusat industri bisnis. Untuk wilayah Balikpapan, sudah lebih terdepan untuk jangka panjang dan akan menjadi terbesar di bidang Pengadaan Material Batu Palu.
Cakupan perusahaan kami yang begitu flexible dikarenakan kami memiliki armada sendiri sehingga mampu menawarkan harga yang lebih rendah serta kompetitif dalam hal distribusi serta mampu memproduksi lebih dari 30 ribu ton material dan stockpile dengan kemampuan daya lebih dari 5ribu ton sehingga kami semakin mampu menekan biaya operasional terutama untuk wilayah kami di Balikpapan.
Dengan sasaran penjualan material secara terus menerus melakukan perluasan wilayah sebagai pusat industri bisnis dan terutama untuk wilayah balikpapan, juga akan menjadi yang terbesar di bidang pengadaan material batu Palu.
Aspek Teknis Produksi
Aspek Teknis Produksi
- Lokasi usaha di Jl. Letjend Suprapto RT 007 No 5 Kelurahan Baru Ilir, Balikpapan.
- Tempat usaha adalah milik sendiri
- Letak kantor di pinggir jalan utama dan letak penumpukkan material palu dan dump truck serta heavy equipment.
Kapasitas Produksi
Pola Usaha
Penjualan secara retail melalui berbagai perusahaan:
Barang dagangan (pasir & batu) didatangkan dari perusahaan penambang batu dan pasir antara lain PT. Sinar Mutiara, Palu (UD. Maju Jaya) dengan pembayaran tunai bahkan dilakukan secara indent, kemudian barang diangkut kapal dan tongkang milik sendiri ke balikpapan atau langsung ke port tujuan.
Proses transportasi, bongkar di pelabuhan pemesan. di kampung baru,Balikpapan dibutuhkan waktu ±10 hari, sehingga dalam 1 bulan dapat mencapai 4 kali Perjalanan, sedangkan dalam adanya permintaan baru diperkirakan frekuensi perjalanan akan bertambah 6-10 kali sebulan. Setelah barang ditampung ditempat penumpukkan material / pelabuhan,kemudian didistribusikan/disupply kepada perusahaan-perusahaan yang membeli dengan menggunakan Dump truck serta truck biasa disamping dijual secara eceran kepada masyarakat/pelanggan lainnya.
Penjualan dilakukan dengan syarat pembayaran kredit 1 bulan khususnya kepada perusahaan-perusahaan karena berdasarkan perjanjian dan PO.sedangkan kepada pembeli eceran lainnya juga sebagian besar pembayaran secara kredit 1-2 minggu.
Di samping itu PT.Sinar Sejahtera Abadi juga mempunyai alat berat berupa excavator dan mobil Dump truck yang bisa disewa secara spot charter.
Penjualan ke berbagai proyek seluruh wilayah Kalimantan Timur khususnya dan Indonesia umumnya.
Proses pengangkatan seluruh material dari palu ke balikpapan atau wilayah tertentu dengan menggunakan ponton atau yang biasa disebut dengan tongkang. Adapun proses pelaksanannya sebagai berikut :
Material diolah oleh pabrik (koari) di Palu yang menghasilkan jenis-jenis material, kemudian di atas ponton/tongkang +8 jam kemudian dimuat ke balikpapan dengan waktu +3 hari,sedangkan pembongkaran meterial yang ada diponton/tongkang membutuhkan waktu +2 hari hingga stock file kami (kantor PT.Sinar Sejahtera Abadi). Dengan barang-barang yang ada di stock file yang kami jual retail kepada customer yang membutuhkan.
Company Partner List
- PT. VAMA SAMUDERA JAYA
- PT. PERTAMINA HULU MAHAKAM Tbk.
- PT. SAHABAT SAMUDERA SEJAHTERA
- PT. WASKITA KARYA Tbk.
- PT. THIESS CONTRACTOR INDONESIA
- PT. MAHIR JAYA MAHAKAM RAYA
- PT. KARUNIA WAHANA NUSA
- PT. ISTAKA KARYA
- PT. TOTAL BANGUN PERSADA
- PT. GLORINDO
- PT. KIDECO BATU KAJANG
- PT. PETROSEA, Tbk.
- PT. BANGUN CIPTA KONTRAKTOR
- PT. NINDYA KARYA
- PT. ABIKAM
- PT. MARTADINATA INDAH
- PT. KUTAI CHIEF MILE
- PT. TORINDO UTAMA SAKTI